PDF atau Portable Document Format merupakan jenis file yang tidak bisa diubah-ubah atau diedit. Tujuan penggunaan file PDF yaitu agar filenya tetap orisinil dan utuh saat dibagikan ke orang lain. Apalagi jika file penuh dengan grafik dan tabel, maka biasanya orang-orang menjadikannya PDF agar isinya tidak mudah rusak.
Namun ada kalanya seseorang ingin mengubah atau mengedit isi PDF dalam bentuk Excel. Tenang saja, kamu tidak perlu mengetiknya sendiri satu per satu. Kamu cukup menggunakan cara PDF to Excel di bawah ini:
Daftar isi:
Menggunakan Situs smallpdf.com
Cara pertama ini termasuk cara yang paling sering digunakan yaitu melalui situs website bernama smallpdf.com. Selain mudah dilakukan, smallpdf.com juga bisa diakses secara gratis. Adapun cara mengubah PDF ke Excel menggunakan smallpdf.com yaitu sebagai berikut:

- Langkah 1: Masuk ke situs www.smallpdf.com melalui browser atau klik link ini.
- Langkah 2: Pilih file yang akan diubah menjadi Excel. Caranya yaitu dengan menekan tombol Choose Files.
- Langkah 3: Pilih Convert to Excel.
- Langkah 4: Proses convert akan dimulai, semakin banyak halaman file maka prosesnya akan semakin lama.
- Langkah 5: Jika proses selesai, klik Download untuk mengunduh.
- Selesai.
Menggunakan Situs pdftoexcel.com
Sesuai dengan namanya, situs satu ini memiliki fungsi untuk mengubah file PDF ke file Excel. Cara mengubahnya yang bisa kamu ikuti yaitu sebagai berikut:

- Langkah 1: Masuk ke situs www.pdftoexcel.com melalui browser.
- Langkah 2: Upload atau unggah file yang ingin kamu ubah menjadi file Excel.
- Langkah 3: Aplikasi tersebut akan melakukan proses convert secara otomatis. Setelah selesai, tekan Download untuk mengunduh.
- Selesai.
Menggunakan Situs ilovepdf.com
Situs website ilovepdf.com termasuk situs yang multifungsi. Pasalnya situs ini bisa digunakan untuk menggabungkan file PDF, mengubah file PDF menjadi Word, serta mengubah file PDF menjadi Excel. Cara menggunakan ilovepdf.com yaitu sebagai berikut:
- Langkah 1: Masuk ke situs www.ilovepdf.com melalui browser smartphone maupun laptop.
- Langkah 2: Unggah file yang akan diubah.
- Langkah 3: Pilih Convert to Excel. Proses convert akan dimulai.
- Langkah 4: Unduh atau Download file yang selesai di-convert.
- Selesai.
Menggunakan Aplikasi Adobe Acrobat
Selain melalui situs online, kamu juga bisa mengubah file PDF menjadi Excel secara offline. Cara pertama yang bisa dilakukan menggunakan aplikasi Adobe Acrobat. Cara menjalankan aplikasi tersebut yaitu:
- Langkah 1: Masuk ke aplikasi lalu pilih file yang akan diubah formatnya.
- Langkah 2: Pilih Export PDF yang ada di menu sebelah kanan.
- Langkah 3: Ketik Spreadsheet lalu pilih format yang diinginkan. Ada format terbaru hingga jadul.
- Langkah 4: Pilih tempat penyimpanan dan simpan file.
- Selesai.
Menggunakan Microsoft Office
Jika kamu tidak mau mengunduh aplikasi, kamu bisa menggunakan Microsoft Office dengan cara berikut:
- Langkah 1: Buka file PDF yang akan diubah pada aplikasi Word. Caranya bisa dengan import file atau klik kanan pada aplikasi PDF lalu open with aplikasi Word.
- Langkah 2: Selanjutnya tinggal copy paste isinya ke Excel.
- Selesai.
Apabila menggunakan cara manual satu ini, kamu harus mengedit file lagi agar terlihat lebih rapi. Selain itu, cara ini hanya bisa dilakukan apabila Microsoft Word yang kamu miliki versi 2013 ke atas. Apabila aplikasi masih menggunakan versi lama, maka akan lebih banyak isi yang harus kamu ubah karena kurang rapi.
Itulah cara PDF to Excel yang bisa kamu ikuti dari tim APEC2013.or.id. Pilih salah satu dari cara-cara di atas untuk kamu ikuti. Semua caranya mudah, hanya perlu disesuaikan keinginan saja.
- Freer TikTok, Situs Tambah Followers Paling Mudah, Cepat, dan Gratis
Sebenarnya selain membuat konten FYP, menambah pengikut dan views di TikTok itu mudah banget. Kamu bisa memanfaatkan situs bernama Freer in TikTok yang bisa diakses…
- FakeYou Text to Speech untuk Buat Sound Anime tanpa Aplikasi
Penggunaan sound of text sebagai pembuat nada dering WhatsApp bukan sesuatu yang baru diketahui. Bahkan dengan berkembangnya teknologi sound of text, kamu juga bisa membuat…
- Download YoWhatsApp 9.40F Terbaru 2022 Anti Banned (YoWA APK Official)
Saat ini WhatsApp mod banyak dipilih para pengguna WhatsApp yang ingin menikmati lebih banyak fitur kekinian yang tidak dapat ditemukan di WhatsApp original. Salah satu…
- Buat Sound of Text Doraemon Indonesia di WA, Mudah dan Tanpa Aplikasi!
Cara buat sound of text Doraemon tengah banyak dicari orang saat ini. Hal ini dikarenakan sound of text Doraemon merupakan salah satu sound of text…
- Download Lucky Patcher APK No-Root Versi Lama Official
Dengan menggunakan Lucky Patcher versi lama memungkinkan pengguna memodifikasi aplikasi dan game dengan mudah, sehingga dapat memberikan pengalaman baru yang tidak didapatkan dari game dan…
- Keren! Ini Sound of Text Instagram Terbaru dan Cara Menggunakannya
Kini instagram tampil dengan dua fitur barunya yang ciamik yaitu text to speech dan juga voice effects. Dimana kedua fitur baru ini disinyalir mirip dengansalah…